Tega! Ronald Tannur Lindas Tubuh DSA Pakai Mobil Sampai Tewas, Ternyata Baru Lima Bulan Pacaran

Arendya Nariswari
Jumat 06 Oktober 2023, 16:35 WIB
Tega! Ronald Tannur Lindas Tubuh DSA Pakai Mobil Sampai Tewas, Ternyata Baru Lima Bulan Pacaran (Sumber : Twitter/@gtobing2903)

Tega! Ronald Tannur Lindas Tubuh DSA Pakai Mobil Sampai Tewas, Ternyata Baru Lima Bulan Pacaran (Sumber : Twitter/@gtobing2903)

INFOSEMARANG.COM - Publik baru-baru ini digegerkan oleh kasus penganiayaan yang menyebabkan korban Dini Sera Afrianti meninggal dunia di tangan Ronald Tannur.

Pasalnya, Ronald Tannur belakangan diketahui merupakan anak anggota DPR RI Edward Tannur.

Melalui konferensi pers, Polrestabes Surabaya akhirnya menjelaskan sejumlah fakta terkait penganiayaan Dini Sera Afrianti oleh Ronald Tannur.

Baca Juga: Syarat Otentikasi Aplikasi Taspen Dinilai Tak Sebanding dengan Nominal Dana Pensiun Diterima: Tolong Jangan Dipersulit!

Keduanya ternyata mendapatkan undangan ke tempat karaoke setelah makan malam bersama di pukul 18.30, pada hari Selasa (3/10).

Baik Ronald dan Dini sama-sama mengonsumsi minuman keras ketika menghadiri undangan di karaoke tersebut.

Ternyata keduanya sempat cek cok saat keluar dari tempat karaoke pada pukul 00.10. Baik Dini dan Ronald masih terus berkelahi hingga tiba di tempat parkiran.

“Pada hari Selasa, 18.30 WIB keduanya sedang makan dan diundang oleh rekan saksi 4 ke tempat hiburan. Pada 21.30 korban dan saksi GR sampai di Blackhole room 7 dan gabung dengan rekannya, karaoke sambil minum minuman keras. Pada hari Rabu 00.10, korban dan saksi GR pulang lewat lift disaksikan satpam keduanya cekcok," ungkap Kapolrestabes.

Baca Juga: Curhat Terakhir Dini Sera Afrianti Sebelum Tewas di Tangan Pacar, Publik Sebut Firasat

Ronald lantas menggunakan botol minuman sempat memukul dan menendang Dini Sera Afrianti.

“Kesaksian GR melakukan penendangan ke arah kaki kanan korban, hingga korban DSA terjatuh hingga posisi duduk kemudian melakukan pemukulan kepala DSA sebanyak dua kali dengan menggunakan botol minuman,” sambungnya.

Sebab masih merasa kesal, Ronald lantas melindas tubuh Dini yang pada waktu itu sudah terduduk lemas di pintu mobil.

Tubuh Dini ternyata juga sempat terseret mobil Ronald sejauh lima meter di parkiran tersebut.

Baca Juga: Tak Terima Komplen Klaim Online Dana Pensiun Bermasalah, PT Taspen Pilih Batasi Kolom Komentar di Instagram

“Sampai di basemen parkir korban DSA keluar dari lift mendahului saksi GR dan sambil main handphone di depan Innova warna abu abu metalik merupakan milik dari saksi GR. Korban DSA duduk sandar di pintu sebelah kiri mobil saksi GR memasuki mobil di posisi driver mobil dijalankan oleh saksi GR dari parkir belok kanan sedangkan sehingga sebabkan sebagian tubuh korban terlindas, dan terseret sejauh 5 meter,” ungkap Kapolrestabes Surabaya.

Alih-alih membawa DSA yang sudah terkulai lemas di kursi penumpang, saat ketahuan petugas keamanan Ronald malah meletakkan tubuh korban ke dalam bagasi mobil.

Baca Juga: Kebakaran TPA Jatibarang Makin Membesar, Asap Hitam Tebal Mengepul

Tiba di apartemen, DSA dipindahkan ke kursi roda dan Ronald terlihat sempat memberikan napas buatan.

Sebab tak ada respons, DSA dibawa oleh Ronald ke rumah sakit berselang tiga puluh menit, namun petugas medis mengatakan jika nyawa korban sudah tidak tertolong lagi.

Pihak kepolisian juga mengungkapkan bahwa Ronald Tannur dan juga korban yakni Dini Sera Afrianti baru menjalin hubungan pacaran selama lima bulan lamanya.

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis29 April 2025, 20:42 WIB

Bank Mandiri Buka Tahun 2025 dengan Kinerja Cemerlang dan Langkah Berkelanjutan

Bank Mandiri terus memperkuat komitmen untuk menjaga pertumbuhan bisnis yang sehat di sepanjang awal 2025.
Paparan Kinerja Bank Mandiri  Triwulan I 2025 di Jakarta, Selasa 29 April 2025.
 (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya29 April 2025, 11:35 WIB

Merry Riana Ajak Umat Keuskupan Agung Semarang Menjadikan Mimpi Sebagai Perjalanan dan Berkat

Dalam sesi talkshow, Merry membagikan cerita pengalaman hidupnya di Singapura, termasuk perjuangannya hingga berhasil meraih satu juta dolar pada usia 26 tahun.
Merry Riana mengisi talkshow inspiratif HUT ke-85 Keuskupan Agung Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya27 April 2025, 17:16 WIB

Bandara Jenderal Ahmad Yani Resmi Menjadi Bandara Internasional, Ini Kata Wali Kota Semarang

Agustina berharap status baru tersebut dapat mempercepat arus wisatawan mancanegara, memperluas ekspor produk lokal, serta memperkuat posisi Kota Semarang.
Bandara A Yani Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya26 April 2025, 21:38 WIB

Semarak Ogoh-Ogoh di Semarang: Saat Toleransi dan Budaya Menari Bersama

Ogoh-ogoh raksasa berwarna-warni melintas megah di hadapan masyarakat, diiringi dentuman musik baleganjur yang memecah udara.
Festival seni budaya lintas agama dan pawai ogoh-ogoh  di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya25 April 2025, 20:42 WIB

Sebanyak 2.324 PPPK dan 4 Dokter Ahli Dilantik Wali Kota Semarang

Wali Kota Semarang, Agustina, melantik 2.324 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan 4 pejabat fungsional dokter ahli utama.
Pelantikan PPPK dan ASN Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga24 April 2025, 21:23 WIB

Kejurnas Golf Junior Indonesia Sukses Digelar di Semarang, Ajang Cetak Pegolf Muda Berprestasi

Kejurnas Golf Junior Indonesia 2025 sukses digelar di Semarang Royale Golf (SRG) dengan memunculkan berbagai pemenang dari berbagai kategori dan 87 peserta.
Pemenang Kejurnas Golf Junior Indonesia 2025 yang digelar di Semarang Royale Golf (SRG).
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis23 April 2025, 08:31 WIB

Grand Opening Elia Bake House Semarang: Sajikan Bolu Kukus Premium Istimewa

Bolu kukus hadir dalam versi lebih premium melalui kreasi terbaru dari Elia Bake House milik Emmanuel Ivan Purwanto.
Bolu Kukus Premium Istimewa.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)