Cara Membuat Es Puter Cong Lik, Kuliner Semarang Legendaris dan Menyegarkan

Arendya Nariswari
Selasa 08 Agustus 2023, 14:28 WIB
Resep Es Puter Cong Lik khas Semarang (Sumber : Instagram/@rikeandywijaya)

Resep Es Puter Cong Lik khas Semarang (Sumber : Instagram/@rikeandywijaya)

INFOSEMARANG - Cara membuat Es Puter Cong Lik mungkin masih terdengar asing bagi warga yang bukan asli Semarang. Tak melulu makanan berat dan gorengan, pasalnya Semarang juga punya kuliner legendaris menyegarkan.

Ya, Es Puter Cong Lik ini merupakan dessert legendaris khas Semarang dengan cita rasa dingin dan terdiri dari berbagai macam isian bercita rasa manis.

Umumnya Es Puter Cong Lik ini dijajakan di kawasan pecinan Semarang menggunakan gerobak dorong sederhana.

Baca Juga: Resep Tahu Gimbal Khas Semarang, Rasa Dijamin Otentik dan Menggugah Selera

Usut punya usut, dihimpun dari sejumlah sumber, nama es ini diambil dari kalimat kacung cilik atau Cong Lik yang artinya pembantu bertubuh mungil.

Jika Anda tidak tinggal atau sedang berlibur ke Semaran, resep Es Puter Cong Lik ini sebenarnya bisa kalian coba buat sendiri di rumah.

Berikut resep dan bahan membuat Es Puter Cong Lik selengkapnya:

Resep Es Puter Cong Lik:

Baca Juga: Resep Bubur Candil khas Semarang Anti Gagal, Bola Ketannya Kenyal Bikin Ketagihan

Bahan-bahan:

- Buah durian, porsi sesuai selera
- Potongan kecil/dadu roti tawar
- Garam 1/2 sendok teh
- 100 gram sagu mutiara
- 1 buah daging kelapa muda
- 2 sendok teh tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan sedikit air
- 2 lembar daun pandan yang diikat
- 120 gram gula pasir halus
- 500 ml santan kental

Tahapan membuat:

1. Pertama-tama rebus garam, daun pandan dan santan sampai mendidih kemudian aduk hingga merata.

2. Berikutnya rebusan santan tadi ditambahkan tepung maizena yang sudah dilarutkan lalu aduk kembali.

3. Berikutnya, angkat adonan yag sudah dimasak tadi lalu diamkan sampai dingin atau tidak terlalu panas.

Baca Juga: Resep Rawon Daging Sapi Khas Jawa Timur yang Dinobatkan Jadi Sup Terenak di Dunia

4. Selanjutnya rebus sagu mutiara sampai matang kemudian tiriskan dan sisihkan sebentar di wadah berbeda.

5. Lalu setelah adonan es sudah dingin, taburkan daging kelapa yang sudah diserut kemudian adonan bisa diaduk lagi.

6. Wadah yang berisi es puter tadi masukkan ke dalam frezzer lalu diamkan selama 3 jam

7. Setelah membeku, haluskan adonan es puter tadi dengan menggunakan mixer berkekuatan rendah sampai halus

Baca Juga: Kuahnya Segar Bikin Tubuh Bugar, Ini Resep Soto Betawi yang Mudah dan Lezat

8. Tahapan selnjutnya, masukkan lagi adonan es puter ke dalam freezer hingga teksturnya beku sempurna.

9. Jika sudah, sajikan es puter di dalam mangkok, tambahkan lagi kelapa muda serut, sagu mutiara, potongan roti tawar dan juga buah durian.

Nah, itu dia tadi resep atau cara membuat Es Puter Cong Lik khas Semarang. Untuk resep lainnya klik artikel berikut ini "Resep Pempek Tanpa Ikan, Tekstur Dijamin Tetap Kenyal dan Nikmat," ****

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis27 Oktober 2025, 18:11 WIB

Digitalisasi dan Keberlanjutan Jadi Kunci Kinerja Solid Bank Mandiri di 2025

Pertumbuhan berkelanjutan menjadi prioritas utama kami. Bank Mandiri memastikan ekspansi dilakukan secara terukur, berkelanjutan.
Bank Mandiri mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III 2025. (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri.)
Bisnis27 Oktober 2025, 13:18 WIB

MAS Arya Indonesia Raih Penghargaan HR Asia 2025, Turnover Karyawan di Bawah Rata-rata Industri

Penghargaan bergengsi ini menegaskan komitmen perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang inklusif, memberdayakan, dan berkelanjutan.
MAS Arya Indonesia Pertahankan Predikat HR Asia Best Companies to Work For 2025. (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis21 Oktober 2025, 17:04 WIB

AXA Mandiri Edukasi UMKM dan Bagikan Polis Asuransi Gratis di Hari Asuransi 2025

Kegiatan tersebut menjadi bentuk nyata komitmen AXA Mandiri dalam meningkatkan literasi dan kesadaran masyarakat akan pentingnya perlindungan asuransi.
AXA Mandiri memeriahkan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) dan Hari Asuransi 2025 dengan membagikan polis kepada pelaku UMKM.
 (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis16 Oktober 2025, 18:33 WIB

Livin’ Fest 2025: Festival Kolaborasi Bank Mandiri untuk Pertumbuhan Ekonomi Inklusif

Bank Mandiri berupaya membangun ekosistem kolaboratif yang mempertemukan pelaku usaha lokal dengan pasar yang lebih luas.
Bank Mandiri resmi membuka Livin’ Fest 2025 di Nusantara International Convention Exhibition (NICE) PIK 2, Tangerang. (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis02 Oktober 2025, 20:13 WIB

The Park Semarang Gelar Weekend Big Shopping, Hadiah Voucher Belanja Sepanjang Oktober

The Park Semarang menghadirkan program belanja bertajuk Weekend Big Shopping sepanjang bulan Oktober 2025.
The Park Semarang menghadirkan program belanja bertajuk Weekend Big Shopping sepanjang bulan Oktober 2025. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis25 September 2025, 17:25 WIB

Pengunjung GIIAS Semarang Bisa Nikmati Bunga Kredit Ringan dari ACC

Promo ini mencakup bunga mulai dari 2,3% untuk tenor 1 hingga 3 tahun, serta 4,5% untuk tenor 4 hingga 5 tahun.
ACC hadir dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Semarang 2025.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis19 September 2025, 11:30 WIB

Bank Mandiri Catat Kinerja Solid di Kuartal II 2025, Perkuat Komitmen Sinergi Majukan Negeri

Bank Mandiri berhasil mencatatkan kinerja solid pada kuartal II 2025 dengan pertumbuhan berkelanjutan di berbagai lini bisnis.
Paparan Publik Bank Mandiri. (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri)
Bisnis08 September 2025, 15:02 WIB

Bank Mandiri menjadi Regional Bank dengan Peringkat ESG Risk Rating Terbaik di ASEAN dari Lembaga Pemeringkat Sustainalytics

Bank Mandiri kembali mencatatkan pencapaian positif dengan perolehan skor optimal dari Sustainalytics pada Agustus 2025.
Bank Mandiri. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya04 September 2025, 13:44 WIB

The Park Semarang Gelar Sunday Big Shopping, Program Belanja Terbesar di Jateng

Program ini menjadi yang pertama sekaligus terbesar di Jawa Tengah dengan memberikan voucher belanja langsung tanpa diundi bagi para pengunjung.
The Park Semarang meluncurkan program belanja bertajuk Sunday Big Shopping. (Sumber:  | Foto: Dok)
Kesehatan25 Agustus 2025, 10:17 WIB

Lewat Seminar di Solo, Sunway Medical Centre Penang Bahas Cara Bijak Kelola Autoimun

Untuk meningkatkan pemahaman publik, Sunway Medical Centre Penang (SMCP) menggelar seminar kesehatan di Solo.
Sunway Medical Centre Penang (SMCP) menggelar seminar kesehatan di Solo tentang autoimun. (Sumber:  | Foto: Sakti)