Film ‘Tebusan Dosa’: Kisah Horor Tentang Perjuangan Seorang Ibu Dirilis di Semarang

Sakti Setiawan
Rabu 16 Oktober 2024, 06:51 WIB
Pemeran utama film horor "Tebusan Dosa", Bhisma Mulia, Putri Marino, dan Muhammad Zaidi l DP Mal Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)

Pemeran utama film horor "Tebusan Dosa", Bhisma Mulia, Putri Marino, dan Muhammad Zaidi l DP Mal Semarang. (Sumber: | Foto: Sakti)

SEMARANG, INFOSEMARANG.COM — Film misteri horor terbaru produksi Palari Films berjudul “Tebusan Dosa” yang baru dirilis tidak hanya menawarkan tema horor, tetapi juga mengangkat kisah yang sering kali terjadi dalam kehidupan nyata. Banyak filosofi kehidupan yang bisa dipetik dari film ini.

“Tebusan Dosa” berkisar tentang Wening, seorang ibu yang diperankan oleh Happy Salma. Ia mengalami kehilangan mendalam ketika anaknya, Nirmala yang hilang dalam sebuah kecelakaan motor di jembatan. Kecelakaan tragis tersebut juga merenggut nyawa ibunya, Uti Yah, meninggalkan Wening dalam kegelapan dan kesedihan. Namun, Wening tetap yakin bahwa Nirmala masih hidup dan bertekad untuk mengungkap misteri di balik kehilangan tersebut.

Sutradara Yosep Anggi Noen menampilkan kisah Wening dengan penuh kedalaman, mengajak penonton merasakan perjuangan seorang ibu yang tak kenal lelah. Wening, yang dilanda rasa bersalah karena merasa bertanggung jawab atas kematian ibunya dan hilangnya anaknya, terus berusaha mencari Nirmala dengan bantuan Tirta, seorang podcaster yang diperankan oleh Putri Marino.

Dalam pencariannya, Wening tidak hanya meminta bantuan Tirta, tetapi juga Tetsuya, seorang peneliti dari Jepang, dan Mbah Gowa, seorang dukun misterius. Namun, proses pencarian ini tidaklah mudah. Wening selalu diganggu oleh hantu Uti Yah, yang menambah ketegangan dalam cerita.

Happy Salma berhasil menampilkan karakter Wening dengan luar biasa, menggambarkan sosok ibu yang kuat di tengah tekanan dan rasa kehilangan. “Wening adalah sosok yang sangat kuat dan inspiratif. Saya berharap penonton bisa terhubung dengan perasaannya dan terinspirasi oleh semangat juangnya,” ujar Happy Salma.

Putri Marino pun menunjukkan akting yang solid dalam film pertamanya bertema horor. Karakter Tirta yang ia perankan memberikan warna tersendiri, memperlihatkan transformasi pandangannya tentang hidup dan cinta melalui pengalaman Wening. “Saya berharap penonton Indonesia bisa menerima film ini,” imbuh Putri Marino saat jumpa pers di DP Mall Semarang, Rabu 16 Oktober 2024.

Produser Muhammad Zaidy mengungkapkan bahwa “Tebusan Dosa” merupakan capaian penting dalam mengeksplorasi genre horor. Ia mengapresiasi kerja sama dengan tim yang profesional dan berharap film ini dapat menjadi sajian spesial bagi penonton.

“Kami mencoba menyeimbangkan unsur drama dan horor dan semoga dapat memberikan pengalaman yang memikat bagi penonton,” katanya.

Film ini tidak hanya dibintangi oleh Happy Salma dan Putri Marino, tetapi juga melibatkan aktor-aktor berbakat seperti Bhisma Mulia, Shogen, Keiko Ananta, Laksmi Notokusumo, dan Haru Sandra. Diproduseri oleh Muhammad Zaidy dan Meiske Taurisia, “Tebusan Dosa” juga didukung oleh studio produksi yang memproduksi film horor fenomenal Korea Selatan, “Exhuma”.

Bhisma Mulia, yang berperan sebagai Ragus, berharap film ini dapat memberikan nilai tentang perjuangan dan keteguhan seorang ibu yang kehilangan anaknya. “Saya berharap semua perempuan juga harus berjuang dalam hidup, sekaligus memberikan hal yang positif untuk masyarakat,” pungkasnya.

Dengan kombinasi elemen horor dan drama yang kuat, “Tebusan Dosa” siap menyajikan kisah yang tak hanya menegangkan, tetapi juga menyentuh hati penonton. Film ini menjadi bukti bahwa kisah cinta dan perjuangan seorang ibu dapat diolah dalam bentuk yang penuh misteri dan filosofi. ***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Umum02 November 2025, 15:24 WIB

PERDOKJASI Luncurkan Dewan Penasihat Medis, Tonggak Baru Kedokteran Asuransi Indonesia

PERDOKJASI meluncurkan Dewan Penasihat Medis (DPM) sebagai lembaga etik dan ilmiah sebagai penuntun sistem pembiayaan kesehatan nasional.
PERDOKJASI meluncurkan Dewan Penasihat Medis (DPM). (Sumber:  | Foto: dok.)
Bisnis27 Oktober 2025, 18:11 WIB

Digitalisasi dan Keberlanjutan Jadi Kunci Kinerja Solid Bank Mandiri di 2025

Pertumbuhan berkelanjutan menjadi prioritas utama kami. Bank Mandiri memastikan ekspansi dilakukan secara terukur, berkelanjutan.
Bank Mandiri mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III 2025. (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri.)
Bisnis27 Oktober 2025, 13:18 WIB

MAS Arya Indonesia Raih Penghargaan HR Asia 2025, Turnover Karyawan di Bawah Rata-rata Industri

Penghargaan bergengsi ini menegaskan komitmen perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang inklusif, memberdayakan, dan berkelanjutan.
MAS Arya Indonesia Pertahankan Predikat HR Asia Best Companies to Work For 2025. (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis21 Oktober 2025, 17:04 WIB

AXA Mandiri Edukasi UMKM dan Bagikan Polis Asuransi Gratis di Hari Asuransi 2025

Kegiatan tersebut menjadi bentuk nyata komitmen AXA Mandiri dalam meningkatkan literasi dan kesadaran masyarakat akan pentingnya perlindungan asuransi.
AXA Mandiri memeriahkan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) dan Hari Asuransi 2025 dengan membagikan polis kepada pelaku UMKM.
 (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis16 Oktober 2025, 18:33 WIB

Livin’ Fest 2025: Festival Kolaborasi Bank Mandiri untuk Pertumbuhan Ekonomi Inklusif

Bank Mandiri berupaya membangun ekosistem kolaboratif yang mempertemukan pelaku usaha lokal dengan pasar yang lebih luas.
Bank Mandiri resmi membuka Livin’ Fest 2025 di Nusantara International Convention Exhibition (NICE) PIK 2, Tangerang. (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis02 Oktober 2025, 20:13 WIB

The Park Semarang Gelar Weekend Big Shopping, Hadiah Voucher Belanja Sepanjang Oktober

The Park Semarang menghadirkan program belanja bertajuk Weekend Big Shopping sepanjang bulan Oktober 2025.
The Park Semarang menghadirkan program belanja bertajuk Weekend Big Shopping sepanjang bulan Oktober 2025. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis25 September 2025, 17:25 WIB

Pengunjung GIIAS Semarang Bisa Nikmati Bunga Kredit Ringan dari ACC

Promo ini mencakup bunga mulai dari 2,3% untuk tenor 1 hingga 3 tahun, serta 4,5% untuk tenor 4 hingga 5 tahun.
ACC hadir dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Semarang 2025.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis19 September 2025, 11:30 WIB

Bank Mandiri Catat Kinerja Solid di Kuartal II 2025, Perkuat Komitmen Sinergi Majukan Negeri

Bank Mandiri berhasil mencatatkan kinerja solid pada kuartal II 2025 dengan pertumbuhan berkelanjutan di berbagai lini bisnis.
Paparan Publik Bank Mandiri. (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri)
Bisnis08 September 2025, 15:02 WIB

Bank Mandiri menjadi Regional Bank dengan Peringkat ESG Risk Rating Terbaik di ASEAN dari Lembaga Pemeringkat Sustainalytics

Bank Mandiri kembali mencatatkan pencapaian positif dengan perolehan skor optimal dari Sustainalytics pada Agustus 2025.
Bank Mandiri. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya04 September 2025, 13:44 WIB

The Park Semarang Gelar Sunday Big Shopping, Program Belanja Terbesar di Jateng

Program ini menjadi yang pertama sekaligus terbesar di Jawa Tengah dengan memberikan voucher belanja langsung tanpa diundi bagi para pengunjung.
The Park Semarang meluncurkan program belanja bertajuk Sunday Big Shopping. (Sumber:  | Foto: Dok)