Patung Jokowi Bakal Dibangun, Warganet Pertanyakan Sumber Dana dan Kepentingannya

Jeanne Pita W
Minggu 05 November 2023, 14:20 WIB
Patung Jokowi Bakal Dibangun di Karo, Sumatera Utara (Sumber : Instagram/@jokowi)

Patung Jokowi Bakal Dibangun di Karo, Sumatera Utara (Sumber : Instagram/@jokowi)

INFOSEMARANG.COM -- Diketahui patung Presiden Joko Widodo (jokowi) bakal segera dibangun di Laing Melas Datas (LMD), yakni tepatnya di Desa Kutambelin, Kecamatan Lau Baleng, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

Meski demikian sayangnya Jokowi tidak dapat hadir pada acara pelatakan batu pertamanya.

Namun, Wali Kota Medan Bobby Nasution yang juga sebagai menantu Jokowi tampak hadir pada acara tersebut sebagai perwakilan keluarga.

Baca Juga: Aldo Osvianto Anak Cik Mehong Ikut Nyaleg, Sama-sama dari Partai Perindo

Bobby pun menjelaskan bahwa kehadirannya tersebut bukan untuk mewakili Presiden Jokowi, namun ia hanya hadir sebagai salah satu anggota keluarga.

"Saya hadir di sini sebenarnya bingung sebagai apa. Kalau di undangan sebagai wali kota, tapi kemaren pak kades sebagai panitia mintanya kalau bisa saya hadir sebagai keluarga dari pak Jokowi. Karena monumen yang dibangun monumen Juma Jokowi," kata Bobby, Sabtu (4/11/2023) di lokasi pembangunan patung.

"Jadi saya di sini berdiri bukan mewakili Bapak Presiden. Tapi sesuai permintaan pak kades saya hadir sebagai salah satu anggota keluarga dari Pak Jokowi," imbuhnya.

Pada acara tersebut Bobby pun juga menghubungi Presiden Jokowi melalui panggilan video supaya dapat berbicara langsung dengan warga Karo.

Baca Juga: Aksi Heroik 2 Karyawan Indomaret Karanganyar Lawan Rampok yang Bawa Senjata, Alami Luka Tembak

Sebagai perwakilan keluarga, Bobby juga menyampaikan permintaan maaf Jokowi karena tidak dapat hadir secara langsung di lokasi peletakan batu pertama pembangunan patung.

Pada saat melakukan panggilan video dengan sang Presiden, tampak warga turut antusias untuk menyaksikan Presiden Jokowi yang menyapa melalui panggilan video itu.

Kepala desa Adil Sebayang juga langsung menyampaikan bahwa warga Liang Melas Datas berencana membangun patung Jokowi sebagai ungkapan rasa terimakasih karena telah membangun perbaikan jalan di wilayah itu.

Baca Juga: Aksi Bela Palestina, Sejumlah Selebriti Ikut Putihkan Kawasan Monas

"Kami semua keluarga LMD yang kemarin antarkan oleh-oleh ke pak Jokowi. Karena antusias kami sama bapak kami berencana untuk meletakkan patung bapak pada hari ini. Peletakan batu pertama monumen juma Jokowi," ujar kepala desa.

Di sisi lain, Jokowi menanggapi bahwa perbaikan jalan di LMD tersebut merupakan bentuk pelayanan.

"Silahkan pak kades. Saya melayani rakyat, jalan itu buat warga. Yang paling penting, melayani rakyat," ungkap Jokowi.

Diketahui leih lanjut, dana pembangunan patung Juma Jokowi ditafsirkan akan menelan biaya hingga Rp 2,5 milyar. Di mana dana pembangunan patung ini dikumpulkan dari dana masyarakat.

Baca Juga: Sales Mobil Pameran Tabrak Pengunjung dan Eskalator Mall Paragon, Pihak Dealer Bakal Tanggung Jawab

Untuk awalnya, masyarakat akan menggunakan sisa dana dari pengiriman jeruk ke istana pada akhir 2021 lalu sebesar Rp 50 juta.

Bobby Nasution dan teman-temannya kemudian memberikan bantuan sebesar Rp 500 juta.

Selanjutnya, uang Rp 50 juta itu akan ditambah lagi dengan uang iuran warga dari 6 desa dan 3 dusun yang ada di LMD dan ditafsirkan akan terkumpul sebanyak Rp 400 juta.

Meski demikian, tak sedikit warganet yang mempertanyakan apa kepentingan pembangunan patung tersebut untuk rakyat. ***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis14 Januari 2026, 12:28 WIB

Performa Solid, Bank Mandiri Bagikan Dividen Interim Rp9,3 Triliun

Bank Mandiri menyalurkan dividen interim tahun buku 2025 kepada para pemegang saham pada Rabu (14/1/2026).
Bank Mandiri menyalurkan dividen interim tahun buku 2025 kepada para pemegang saham. (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis05 Januari 2026, 19:50 WIB

Luncurkan Skuad Lengkap, Jakarta Livin’ by Mandiri (JLM) Siap Tancap Gas di Proliga 2026

Bank Mandiri resmi meluncurkan skuad Jakarta Livin’ by Mandiri (JLM) sekaligus mengumumkan susunan lengkap tim voli putri profesionalnya.
Bank Mandiri resmi meluncurkan skuad Jakarta Livin’ by Mandiri (JLM). (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri)
Pendidikan05 Januari 2026, 16:55 WIB

UNNES Tambah Daya Tampung, Lebih dari 12 Ribu Mahasiswa Baru Diterima 2026

UNNES secara resmi mulai membuka penerimaan mahasiswa baru tahun 2026/2027 dan menyediakan kuota bagi 12.470 mahasiswa baru.
Unnes. (Sumber:  | Foto: dok)
Bisnis22 Desember 2025, 10:56 WIB

Bank Mandiri Segarkan Komisaris, Perkuat Pengawasan di Tengah Ekspansi

Penguatan fungsi pengawasan tersebut tercermin dari kursi Komisaris Utama Bank Mandiri yang kini ditempati oleh Zulkifli Zaini.
Gedung Bank Mandiri. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya20 Desember 2025, 10:51 WIB

Libur Nataru, The Park Semarang Suguhkan Sirkus Rusia Gratis Bertaraf Internasional

Pertunjukan ini dapat dinikmati secara gratis oleh pengunjung mulai 19 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026 di area atrium mal.
The Park Semarang menghadirkan seniman akrobat internasional selama libur Natal dan Tahun Baru.
Bisnis09 Desember 2025, 12:51 WIB

Mandiri Investasi, BSI, Mandiri Sekuritas, Pegadaian dan Deutsche Bank Hadirkan Reksa Dana Bursa Emas Syariah Pertama di Indonesia

Mandiri Investasi, Mandiri Sekuritas, BSI, Pegadaian, dan Deutsche Bank telah melakukan persiapan teknis secara intensif untuk Reksa Dana Bursa Syariah berbasis emas.
Mandiri Investasi, Mandiri Sekuritas, BSI, Pegadaian, dan Deutsche Bank telah melakukan persiapan teknis secara intensif.
 (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis04 Desember 2025, 17:40 WIB

Beri Kenyamanan Lebih Untuk Klaim Perawatan Nasabah, AXA Mandiri Bermitra Dengan AdMedika dan Mitra Keluarga

Dengan kesepakatan kerja sama ini pasien akan mendapatkan biaya pelayanan yang terstruktur, efisien, dan sesuai standar medis yang baik.
 (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis03 Desember 2025, 20:00 WIB

Outlook Ekonomi 2026 : Ekonom Bank Mandiri Nilai Akselerasi Pemulihan Tetap Terjaga Lewat Sinergi Kebijakan Pemerintah

Ketahanan Indonesia tidak terlepas dari efektivitas kebijakan pemerintah dan otoritas moneter yang berjalan secara sinergis.
 (Sumber:  | Foto: dok.)
Umum29 November 2025, 08:16 WIB

Pemprov Jateng Luncurkan Kalender Event 2026, Ada 365 Agenda Menarik, Sekda Minta Promosi Digencarkan

Setidaknya ada 365 event menarik yang terjadwal pada tahun depan di 35 kabupaten/kota di Jateng.
Peluncuran Calender of Event 2026, di Taman Budaya Raden Saleh (TBRS), Kota Semarang pada Jumat, 28 November 2025 malam.
 (Sumber:  | Foto: dok.)
Bisnis28 November 2025, 15:24 WIB

Dana Kelolaan Tembus Rp 70 Triliun, Mandiri Investasi Jajaki Peluncuran Reksa Dana ETF Emas Syariah di Awal 2026

Mandiri Investasi berencana meluncurkan Reksa Dana ETF Syariah berbasis emas pada kuartal pertama 2026.
Mandiri Investasi menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan PT Mandiri Sekuritas. (Sumber:  | Foto: dok.)