Cara Membuat Spotify Wrapped 2023 dengan Mudah, Sekarang Juga Bisa Tampilkan Kepribadian Musik Pengguna

Jeanne Pita W
Kamis 30 November 2023, 15:26 WIB
Cara Membuat Spotify Wrapped 2023 dengan Mudah (Sumber : Spotify)

Cara Membuat Spotify Wrapped 2023 dengan Mudah (Sumber : Spotify)

INFOSEMARANG.COM -- Setiap tahun Spotify menawarkan fitur bagi para pengguna untuk dapat menyoroti perjalanan musik para penggunanya sepanjang tahun dengan menampilkan lagu, album, artis favorit, hingga podcast yang sering didengarkan.

Hal itu pun menjadi tren setiap menjelang akhir tahun bernama Spotify Wrapped.

Bagi pengguna Spotify di Indonesia, kini Spotify Wrapped 2023 sudah dirilis pada Kamis (30/11/2023) dan dapat langsung digunakan untuk merangkum perjalanan musik pengguna sepanjang tahun 2023.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Sepekan di Semarang Awal Desember 2023, Wilayah Genuk Waspada Hujan Lebat

Menariknya, tahun ini Spotify hadir dengan rekap yang lebih interaktif, grafis yang unik, dan bahkan menampilkan kepribadian musik dari lagu-lagu yang Anda dengarkan.

Melansir dari informasi resmi Spotify, kepribadian musik tersebut ditampilkan dalam kategori “Me in 2023”.

Sebagai informasi, akan ada 12 jenis karakter musik yang mencerminkan kebiasaan dan genre pengguna, seperti Vampire, Shapeshifter, Robotist, Time Traveler, dan Mastermind.

Baca Juga: Segera Dimulai! Cek Jadwal Debat Capres Cawapres Pilpres 2024, Bakal Digelar di Jakarta

Selain itu, Spotify juga merangkum konten yang didengarkan berdasarkan lokasi, seperti Jakarta, California, atau Tokyo.

Hal menarik lainnya yang dihadirkan Spotify pada Spotify Wrapped 2023 kali ini juga termasuk "Top 5 Genres" yang akan menggambarkan 5 genre musik yang paling sering pengguna dengarkan.

Selain itu, ada pula kategori rangkuman lainnya yakni "Top 5 Artist". Pada akhir rangkuman, pengguna akan menerima pesan personal dari musisi favorit mereka. Meskipun hanya satu pesan dari musisi yang paling sering Anda dengarkan, Anda dapat mengakses pesan dari musisi lainnya di feed Spotify Wrapped.

Baca Juga: Kisah Selebgram Malaysia Dipoligami Saat Hamil Anak Ketiga, Istri Kedua Suami Karyawati Sendiri

Di sisi lain, halaman feed Spotify Wrapped Anda pun akan secara otomatis membuat daftar putar berdasarkan kategori hasil rekap, mulai dari "Your Wrapped", "Your Top Songs", "Your Top Artist Messages", "2023 in music", "Live Events", hingga "2023’s in podcast".

Cara Membuat Spotify Wrapped 2023

Untuk membuat Spotify Wrapped 2023 ini tentu cukup mudah. Setelah membuatnya pun Anda juga bisa langsung membagikan hasil akhirnya di berbagai platform media sosial seperti Instagram Stories, Facebook, Messenger, WhatsApp, X/Twitter, dan platform lainnya.

Berikut cara membuat Spotify Wrapped 2023 untuk Anda.

Baca Juga: MK Tolak Gugatan Mahasiswa UNUSIA Soal Syarat Usia Capres dan Cawapres, Gerindra: Stop Framing Jahat Pencalonan Gibran

1. Langkah pertama, bukalah aplikasi Spotify pada perangkat Anda yang sudah diperbarui dari Google Play Store (Android) atau Apple App Store (iOS).

2. Pada bagian bawah daftar putar Anda, temukan banner "Your 2023 Wrapped".

3. Klik banner tersebut untuk melihat serangkaian video singkat yang mirip dengan Instagram Stories. Dalam video tersebut akan ditampilkan kilas balik konten yang Anda dengarkan di Spotify.

3. Setelah hasil rekap muncul, Anda pun dapat dengan mudah untuk langsung membagikan setiap video singkat itu ke media sosial dengan mengeklik tombol "Share this story".

Sangat mudah bukan? Selamat mencoba! ***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis21 Oktober 2025, 17:04 WIB

AXA Mandiri Edukasi UMKM dan Bagikan Polis Asuransi Gratis di Hari Asuransi 2025

Kegiatan tersebut menjadi bentuk nyata komitmen AXA Mandiri dalam meningkatkan literasi dan kesadaran masyarakat akan pentingnya perlindungan asuransi.
AXA Mandiri memeriahkan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) dan Hari Asuransi 2025 dengan membagikan polis kepada pelaku UMKM.
 (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis16 Oktober 2025, 18:33 WIB

Livin’ Fest 2025: Festival Kolaborasi Bank Mandiri untuk Pertumbuhan Ekonomi Inklusif

Bank Mandiri berupaya membangun ekosistem kolaboratif yang mempertemukan pelaku usaha lokal dengan pasar yang lebih luas.
Bank Mandiri resmi membuka Livin’ Fest 2025 di Nusantara International Convention Exhibition (NICE) PIK 2, Tangerang. (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis02 Oktober 2025, 20:13 WIB

The Park Semarang Gelar Weekend Big Shopping, Hadiah Voucher Belanja Sepanjang Oktober

The Park Semarang menghadirkan program belanja bertajuk Weekend Big Shopping sepanjang bulan Oktober 2025.
The Park Semarang menghadirkan program belanja bertajuk Weekend Big Shopping sepanjang bulan Oktober 2025. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis25 September 2025, 17:25 WIB

Pengunjung GIIAS Semarang Bisa Nikmati Bunga Kredit Ringan dari ACC

Promo ini mencakup bunga mulai dari 2,3% untuk tenor 1 hingga 3 tahun, serta 4,5% untuk tenor 4 hingga 5 tahun.
ACC hadir dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Semarang 2025.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis19 September 2025, 11:30 WIB

Bank Mandiri Catat Kinerja Solid di Kuartal II 2025, Perkuat Komitmen Sinergi Majukan Negeri

Bank Mandiri berhasil mencatatkan kinerja solid pada kuartal II 2025 dengan pertumbuhan berkelanjutan di berbagai lini bisnis.
Paparan Publik Bank Mandiri. (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri)
Bisnis08 September 2025, 15:02 WIB

Bank Mandiri menjadi Regional Bank dengan Peringkat ESG Risk Rating Terbaik di ASEAN dari Lembaga Pemeringkat Sustainalytics

Bank Mandiri kembali mencatatkan pencapaian positif dengan perolehan skor optimal dari Sustainalytics pada Agustus 2025.
Bank Mandiri. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya04 September 2025, 13:44 WIB

The Park Semarang Gelar Sunday Big Shopping, Program Belanja Terbesar di Jateng

Program ini menjadi yang pertama sekaligus terbesar di Jawa Tengah dengan memberikan voucher belanja langsung tanpa diundi bagi para pengunjung.
The Park Semarang meluncurkan program belanja bertajuk Sunday Big Shopping. (Sumber:  | Foto: Dok)
Kesehatan25 Agustus 2025, 10:17 WIB

Lewat Seminar di Solo, Sunway Medical Centre Penang Bahas Cara Bijak Kelola Autoimun

Untuk meningkatkan pemahaman publik, Sunway Medical Centre Penang (SMCP) menggelar seminar kesehatan di Solo.
Sunway Medical Centre Penang (SMCP) menggelar seminar kesehatan di Solo tentang autoimun. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis13 Agustus 2025, 12:22 WIB

Yamaha Mataram Sakti Perkuat Konektivitas Industri dan Pendidikan Lewat Bengkel di Kampus Udinus

Kolaborasi ini sejalan dengan visi perusahaan untuk menyiapkan sumber daya manusia yang siap kerja.
Peresmian bengkel Yamaha Mataram Sakti di Udinus. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya27 Juli 2025, 16:04 WIB

PAN Jateng Mantapkan Konsolidasi, Trenggono Targetkan 10 Kursi DPR RI di Pemilu 2029

Konsolidasi ini dilakukan untuk memperkuat struktur organisasi partai sekaligus menyiapkan langkah strategis menyongsong Pemilu 2029.
Ketua DPW PAN Jateng Sakti Wahyu Trenggono. (Sumber:  | Foto: Sakti)