Terbongkar Penyebab Kebakaran Karaoke New Orange di Tegal

Elsa Krismawati
Rabu 17 Januari 2024, 17:53 WIB
kebakaran tempat karaoke di Tegal 6 LC tewas (Sumber: instagram @tegalterkini | Foto: instagram @tegalterkini)

kebakaran tempat karaoke di Tegal 6 LC tewas (Sumber: instagram @tegalterkini | Foto: instagram @tegalterkini)

INFOSEMARANG.COM- Penyebab Karaoke New Orange di Tegal terbakar akhirnya terbongkar.

Penyebab utama dari kebakaran ini disinyalir sebagai hubungan arus pendek listrik di gedung Karaoke New Orange.

Hal ini dikonfirmasi oleh Kapolres Tegal AKBP Rully Thomas, ia menjelaskan kobaran api pertama terjadi di Musala gedung karaoke.

Baca Juga: Geger! Presiden BEM UMS Ikut Deklarasi Prabowo Gibran, Langgar Independensi Mahasiswa?

“Penyebab kebakaran tersebut adalah ditemukannya api pertama di ruang musala dari lantai ketiga gedung. Penyebab tersulutnya bahan mudah terbakar karena hubungan pendek arus listrik [korsleting listrik],” katanya seperti dikutip Infosemarang.com dari Antara pada 17 Januari 2024.

Kepala Bidang (Kabid) Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jateng, Kombes Pol Slamet Iswanto, turut membenarkan jika penyebab kebakaran tempat karaoke New Orange di Kota Tegal itu dikarenakan korsleting listrik.

Ia menyebut ruang musala itu sebelumnya digunakan sebagai ruang karaoke, sehingga masih banyak ditemukan instalas kabel, listrik, dan saklar yang menyala.

Baca Juga: Mbak Ita Kebut Program Prioritas 2024 Kota Semarang, Apa Saja? Berikut Ulasannya

“Jadi kami dari Labfor [Polda Jateng] menyampaikan penyebabnya adalah hubungan pendek listrik," katanya.

"Di lantai ketiga ruang musala yang dulu juga jadi room [ruang karaoke] kami temukan banyak kabel instalasi dan ada saklar yang menyala,” ungkapnya.

Kemudian, lanjutnya, api yang muncul dari hubungan arus pendek listrik itu kemudian menyambar barang-barang seperti busa, vinil dan wallpaper.

Baca Juga: Promo Karaoke di Inul Vizta dan Happy Puppy Semarang, Harga Ambyar

Api pun cepat merambat dan mengeluarkan asap yang pekat.

“Memang pekat sekali dan ada api di dalam situ [gedung]. Pertama di musala dan apinya terlokalisasi, asapnya juga keluar," lanjutnya.

"Jadi musala ada ladies room, dekat sekali. Saat kita periksa, pintu itu penuh dengan jelaga,” imbuhnya.

Baca Juga: Kecelakaan di Tanjakan Trangkil: Bus yang Ditumpangi Anak-anak TK Tak Kuat Nanjak

Kebakaran ini menjadi sorotan karena menyebabkan enam orang berjenis kelamin perempuan meningggal di lokasi kejadian.

Penyebab kematian diketahui karena terlalu banyak menghirup gas CO2.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis27 Oktober 2025, 18:11 WIB

Digitalisasi dan Keberlanjutan Jadi Kunci Kinerja Solid Bank Mandiri di 2025

Pertumbuhan berkelanjutan menjadi prioritas utama kami. Bank Mandiri memastikan ekspansi dilakukan secara terukur, berkelanjutan.
Bank Mandiri mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III 2025. (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri.)
Bisnis27 Oktober 2025, 13:18 WIB

MAS Arya Indonesia Raih Penghargaan HR Asia 2025, Turnover Karyawan di Bawah Rata-rata Industri

Penghargaan bergengsi ini menegaskan komitmen perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang inklusif, memberdayakan, dan berkelanjutan.
MAS Arya Indonesia Pertahankan Predikat HR Asia Best Companies to Work For 2025. (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis21 Oktober 2025, 17:04 WIB

AXA Mandiri Edukasi UMKM dan Bagikan Polis Asuransi Gratis di Hari Asuransi 2025

Kegiatan tersebut menjadi bentuk nyata komitmen AXA Mandiri dalam meningkatkan literasi dan kesadaran masyarakat akan pentingnya perlindungan asuransi.
AXA Mandiri memeriahkan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) dan Hari Asuransi 2025 dengan membagikan polis kepada pelaku UMKM.
 (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis16 Oktober 2025, 18:33 WIB

Livin’ Fest 2025: Festival Kolaborasi Bank Mandiri untuk Pertumbuhan Ekonomi Inklusif

Bank Mandiri berupaya membangun ekosistem kolaboratif yang mempertemukan pelaku usaha lokal dengan pasar yang lebih luas.
Bank Mandiri resmi membuka Livin’ Fest 2025 di Nusantara International Convention Exhibition (NICE) PIK 2, Tangerang. (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis02 Oktober 2025, 20:13 WIB

The Park Semarang Gelar Weekend Big Shopping, Hadiah Voucher Belanja Sepanjang Oktober

The Park Semarang menghadirkan program belanja bertajuk Weekend Big Shopping sepanjang bulan Oktober 2025.
The Park Semarang menghadirkan program belanja bertajuk Weekend Big Shopping sepanjang bulan Oktober 2025. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis25 September 2025, 17:25 WIB

Pengunjung GIIAS Semarang Bisa Nikmati Bunga Kredit Ringan dari ACC

Promo ini mencakup bunga mulai dari 2,3% untuk tenor 1 hingga 3 tahun, serta 4,5% untuk tenor 4 hingga 5 tahun.
ACC hadir dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Semarang 2025.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis19 September 2025, 11:30 WIB

Bank Mandiri Catat Kinerja Solid di Kuartal II 2025, Perkuat Komitmen Sinergi Majukan Negeri

Bank Mandiri berhasil mencatatkan kinerja solid pada kuartal II 2025 dengan pertumbuhan berkelanjutan di berbagai lini bisnis.
Paparan Publik Bank Mandiri. (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri)
Bisnis08 September 2025, 15:02 WIB

Bank Mandiri menjadi Regional Bank dengan Peringkat ESG Risk Rating Terbaik di ASEAN dari Lembaga Pemeringkat Sustainalytics

Bank Mandiri kembali mencatatkan pencapaian positif dengan perolehan skor optimal dari Sustainalytics pada Agustus 2025.
Bank Mandiri. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya04 September 2025, 13:44 WIB

The Park Semarang Gelar Sunday Big Shopping, Program Belanja Terbesar di Jateng

Program ini menjadi yang pertama sekaligus terbesar di Jawa Tengah dengan memberikan voucher belanja langsung tanpa diundi bagi para pengunjung.
The Park Semarang meluncurkan program belanja bertajuk Sunday Big Shopping. (Sumber:  | Foto: Dok)
Kesehatan25 Agustus 2025, 10:17 WIB

Lewat Seminar di Solo, Sunway Medical Centre Penang Bahas Cara Bijak Kelola Autoimun

Untuk meningkatkan pemahaman publik, Sunway Medical Centre Penang (SMCP) menggelar seminar kesehatan di Solo.
Sunway Medical Centre Penang (SMCP) menggelar seminar kesehatan di Solo tentang autoimun. (Sumber:  | Foto: Sakti)