Menjadi Waktu yang Tepat Memohon Ampunan, Berikut 3 Keutamaan di 10 Hari Kedua Bulan Suci Ramadhan

Wildan Apriadi
Senin 03 April 2023, 17:16 WIB
Ilustrasi 10 hari kedua bulan suci Ramadhan (Sumber : freepix)

Ilustrasi 10 hari kedua bulan suci Ramadhan (Sumber : freepix)

INFOSEMARANG.COM - Tak terasa, kini bulan puasa telah memasuki waktu 10 hari kedua di bulan suci Ramadhan 1444 Hijriyah.

Seperti diketahui, sepanjang bulan suci Ramadhan ada begitu besar kemuliaan serta keutamaan yang terkadung di dalamnya.

Setiap umat muslim yang melaksanakan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan akan mendapatkan pahala berlimpah untuk setiap amal baik yang dilakukan.

Baca Juga: Suporter Ricuh, PSIS Semarang Siap Terima Sanksi, Seperti Apa Hukumannya?

Pada 10 hari kedua di bulan suci Ramadhan ini, terdapat keutamaan khusus yang tak boleh disia-siakan.

Salah satu keistimewaan di 10 hari kedua bulan Ramadhan adalah Allah SWT menjanjikan akan membuka pintu ampunan seluas-luasnya bagi umatnya yang memohon doa dan ampunan.

Seperti dalam Hadits yang diriwayatkan al-Baihaqi dalam Syuabul Iman dan diriwayatkan oleh Ibn Khuzaimah dalam Sahih ibn Khuzaimah.

Baca Juga: 196KG Daging Sapi Gelonggongan Beredar di Pasaran, HMI Cabang Sukoharjo Desak Pemerintah Jawa Tengah Perketat Pengawasan

“Awal bulan Ramadhan adalah rahmat, pertengahannya adalah ampunan, sedangkan akhirnya adalah terbebas dari neraka,"

Dalam menjalankan ibadah puasa bulan Ramadhan, para ustadz biasanya membagi Ramadhan menjadi 3 fase yaitu 10 hari pertama terdapat rahmat, 10 hari kedua terdapat ampunan, dan 10 hari terakhir pembebasan dari api neraka.

Berikut adalah keutamaan 10 hari kedua bulan suci Ramadhan, dilansir dari situs resmi NU.

Baca Juga: Gibran Rakabuming Salim ke Ganjar Pranowo seusai Beda Pendapat soal Piala Dunia U-20

1. Mencegah Maksiat

Seperti dalam tertulis dalam Tafsir Ibnu Katsir menjelaskan

"Setiap perintah dalam Al Quran pasti mengandung kebaikan, kemaslahatan, keberuntungan, manfaat, keindahan serta keberkahan. Sedangkan setiap larangan dalam Alquran pasti mengandung kerugian, kebinasaan, kehancuran, keburukan,"

10 Hari kedua Ramadhan hari dimana Allah SWT membukakan pintu ampunannya ini menjadi waktu yang baik untuk memperbanyak buat kebaikan dan melupakan kemaksiatan.

Baca Juga: Kronologi Kericuhan Suporter PSIS Semarang dan PSS Sleman di Stadion Jatidiri, Tuan Rumah Terancam Sanksi

2. Kemudahan Dunia Akhirat

Quran surat Al Baqarah ayat 184 menjelaskan:

"(pada) hari-hari yang tertentu, barang siapa yang sakit atau safar, maka mengganti di hari lain. Bagi orang yang mampu, maka ia membayar fidyah memberi makan orang miskin."

"Barang siapa yang dengan kerelaan hati mengerjakan kebajikan (membayar kelebihan), maka itulah yang lebih baik baginya. Dan berpuasa lebih baik bagimu jika kamu mengetahui."

Allah memudahkan hambanya bagi yang ikhlas beribadah menjalankannya dan bagi yang berhalangan boleh mengganti puasa 10 hari kedua Ramadhan di hari lain dan tetap mendapat pahala yang sama seperti ketika berpuasa saat Ramadhan.

Baca Juga: Dikabarkan Balikan, Wijin dan Gisella Anastasia Kompak Pamer Liburan Bareng di Maldives

3. Mendapat pahala yang besar

Dalam Quran surat Al-Baqarah: 183 menjelaskan

"Wahai orang-orang yang beriman, diwajibkan kepada kalian berpuasa sebagaimana diwajibkan kepada orang-orang sebelum kalian agar kalian bertakwa."

Di zaman dahulu Rasul dan para sahabat serta seluruh umat mukmin telah menjalankan ibadah Ramadhan. Sebab itu orang yang menjalankannya juga mendapat pahala besar karena telah mengikuti teladan Rasul yang dicintai oleh Allah.

Jadi keutamaan menjalankan puasa di 10 hari kedua Ramadhan insyaallah akan mendapatkan pahala yang besar.

Di 10 hari kedua bulan puasa Ramadhan menjadi waktu yang tepat untuk lebih meningkatkan lagi ibadah serta memohon ampunan yang tulus dan bersungguh-sungguh demi memperoleh keridhaan Allah.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis27 Oktober 2025, 18:11 WIB

Digitalisasi dan Keberlanjutan Jadi Kunci Kinerja Solid Bank Mandiri di 2025

Pertumbuhan berkelanjutan menjadi prioritas utama kami. Bank Mandiri memastikan ekspansi dilakukan secara terukur, berkelanjutan.
Bank Mandiri mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III 2025. (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri.)
Bisnis27 Oktober 2025, 13:18 WIB

MAS Arya Indonesia Raih Penghargaan HR Asia 2025, Turnover Karyawan di Bawah Rata-rata Industri

Penghargaan bergengsi ini menegaskan komitmen perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang inklusif, memberdayakan, dan berkelanjutan.
MAS Arya Indonesia Pertahankan Predikat HR Asia Best Companies to Work For 2025. (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis21 Oktober 2025, 17:04 WIB

AXA Mandiri Edukasi UMKM dan Bagikan Polis Asuransi Gratis di Hari Asuransi 2025

Kegiatan tersebut menjadi bentuk nyata komitmen AXA Mandiri dalam meningkatkan literasi dan kesadaran masyarakat akan pentingnya perlindungan asuransi.
AXA Mandiri memeriahkan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) dan Hari Asuransi 2025 dengan membagikan polis kepada pelaku UMKM.
 (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis16 Oktober 2025, 18:33 WIB

Livin’ Fest 2025: Festival Kolaborasi Bank Mandiri untuk Pertumbuhan Ekonomi Inklusif

Bank Mandiri berupaya membangun ekosistem kolaboratif yang mempertemukan pelaku usaha lokal dengan pasar yang lebih luas.
Bank Mandiri resmi membuka Livin’ Fest 2025 di Nusantara International Convention Exhibition (NICE) PIK 2, Tangerang. (Sumber:  | Foto: Dok.)
Bisnis02 Oktober 2025, 20:13 WIB

The Park Semarang Gelar Weekend Big Shopping, Hadiah Voucher Belanja Sepanjang Oktober

The Park Semarang menghadirkan program belanja bertajuk Weekend Big Shopping sepanjang bulan Oktober 2025.
The Park Semarang menghadirkan program belanja bertajuk Weekend Big Shopping sepanjang bulan Oktober 2025. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis25 September 2025, 17:25 WIB

Pengunjung GIIAS Semarang Bisa Nikmati Bunga Kredit Ringan dari ACC

Promo ini mencakup bunga mulai dari 2,3% untuk tenor 1 hingga 3 tahun, serta 4,5% untuk tenor 4 hingga 5 tahun.
ACC hadir dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Semarang 2025.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis19 September 2025, 11:30 WIB

Bank Mandiri Catat Kinerja Solid di Kuartal II 2025, Perkuat Komitmen Sinergi Majukan Negeri

Bank Mandiri berhasil mencatatkan kinerja solid pada kuartal II 2025 dengan pertumbuhan berkelanjutan di berbagai lini bisnis.
Paparan Publik Bank Mandiri. (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri)
Bisnis08 September 2025, 15:02 WIB

Bank Mandiri menjadi Regional Bank dengan Peringkat ESG Risk Rating Terbaik di ASEAN dari Lembaga Pemeringkat Sustainalytics

Bank Mandiri kembali mencatatkan pencapaian positif dengan perolehan skor optimal dari Sustainalytics pada Agustus 2025.
Bank Mandiri. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya04 September 2025, 13:44 WIB

The Park Semarang Gelar Sunday Big Shopping, Program Belanja Terbesar di Jateng

Program ini menjadi yang pertama sekaligus terbesar di Jawa Tengah dengan memberikan voucher belanja langsung tanpa diundi bagi para pengunjung.
The Park Semarang meluncurkan program belanja bertajuk Sunday Big Shopping. (Sumber:  | Foto: Dok)
Kesehatan25 Agustus 2025, 10:17 WIB

Lewat Seminar di Solo, Sunway Medical Centre Penang Bahas Cara Bijak Kelola Autoimun

Untuk meningkatkan pemahaman publik, Sunway Medical Centre Penang (SMCP) menggelar seminar kesehatan di Solo.
Sunway Medical Centre Penang (SMCP) menggelar seminar kesehatan di Solo tentang autoimun. (Sumber:  | Foto: Sakti)