Vokalis Soegi Bornean Sambat Gitar Rp34 Juta Retak di Bagasi Batik Air, Fanny Soegi: Kebiasaan Banting Membanting

Elsa Krismawati
Jumat 22 September 2023, 12:41 WIB
Band Soegi Bornean sambat ke Batik Air lantaran diduga telah merusak gitar miliknya seharga Rp34 Juta hingga alami retak di bagian body (Sumber : instagram @fannysoegi)

Band Soegi Bornean sambat ke Batik Air lantaran diduga telah merusak gitar miliknya seharga Rp34 Juta hingga alami retak di bagian body (Sumber : instagram @fannysoegi)

INFOSEMARANG.COM - Melalui tulisan di media sosial X vokalis band Soegi Bornean, Fanny Soegiarto atau Fanny Soegi membagikan pengalamannya terbang bersama Batik Air.

Fanny sambat sebab gitar seharga Rp34 Juta milik Soegi Bornean rusak, dan mengalami retak di bagian body.

Menurutnya, hal ini seolah jadi kebiasaan Batik Air dalam menangani bagasi penumpang.

Baca Juga: Batas Waktu Daftar CPNS dan PPPK 2023 Masih Lama, Belum Terlambat Ikutan! Cek 23 Link Pengumuman Instansi

Dilansir dari keterangan akun miliknya di media sosial X @fannysoegi, ia pun mengungkap kekesalannya pada layanan penerbangan milik Lion Air Group tersebut.

Fanny menegaskan, pihaknya sudah membungkus gitar merk Taylor 314 itu dan memasang sticker bertuliskan fragile, yang berarti menandakan barang yang gampang pecah atau rusak.

"RIP Taylor 314, mau bilang "sudah nggak heran", tapi ya kesel juga ya @lionairgroup.Sudah diwrap & diberi sticker "fragile"tapi sepertinya kebiasaan banting membanting dengan keras lebih menyenangkan..
Mau sampai kapan bikin ketar-ketir?" ungkap Fanny seperti ditulis di akun X miliknya, pada 19 September 2023.

Baca Juga: Tim Medis Ungkap Fakta Baru Soal Siswi SD Dicolok Tusukan Bakso di Gresik

Diketahui, Soegi Bornean saat itu terbang dari Jakarta menuju Kota Semarang.

Sebelumnya, Aditya sang gitaris membagikan video soal kerusakan gitar miliknya, sebelum direpost sang vokalis.

Video yang dibagikan menggambarkan momen ketika Aditya membuka kunci hardcase gitar dan mengungkapkan kerusakan parah yang dialami oleh instrumen musik tersebut.

Baca Juga: Kualifikasi Pendidikan PPPK Tenaga Kesehatan Kemendagri, D3 Hingga S1, Jurusan Apa Saja? Lengkap dengan Jadwal Seleksi

"Kabar duka pagi ini, jadi kita kemarin terbang dari Jakarta menuju Semarang dengan Batik Air," sambungnya.

"Padahal posisi di-wrap dan banyak sekali fragile, tapi gitarnya pecah," ungkap Aditya dalam video tersebut.


Namun, tidak hanya gitar yang mengalami kerusakan.

Dalam video yang diunggah oleh Fanny, boks mixer yang mereka titipkan di bagasi pesawat Batik Air juga terlihat terbuka dan tidak dalam kondisi yang baik.

Baca Juga: Habiskan Dana Rp500 Juta, Penampakan Patung Bung Karno di Banyuasin Ini Malah Bikin Publik Elus Dada

Fanny juga membagikan beberapa foto yang menggambarkan kerusakan serius pada gitar akustik Taylor 314CE tersebut, terutama pada bagian body gitar di dekat end pin.

Ia juga menampilkan tangkapan layar harga gitar tersebut, yang mencapai Rp34,5 juta di pasar.

Kerusakan pada bagian body gitar memiliki dampak signifikan pada kualitas suara yang dihasilkan oleh alat musik tersebut.

Baca Juga: Daftar Gaji PPPK Teknis BKN, Nominalnya Lebih Tinggi dari Gaji PNS? Berikut Rinciannya!

Jika bagian bodynya mengalami retakan, suara yang dihasilkan bisa menjadi buruk, bahkan terdengar cempreng, yang tentunya akan berdampak pada penampilan musisi.

Soegi Bornean adalah sebuah trio indie asal Semarang yang terbentuk pada tahun 2019.

Mereka terdiri dari Fanny Soegiarto sebagai vokalis, Aditya Ilyas sebagai gitaris, dan Bagas Prasetyo juga sebagai gitaris.

Baca Juga: Daftar Formasi PPPK Tenaga Kesehatan Kemendagri Tahun 2023, Lengkap dengan Kriteria Pelamar

Pada tahun 2020, mereka merilis album mini berjudul "Atma," yang salah satu singlenya, yaitu "Asmalibrasi," menjadi viral di TikTok.

Saat artikel ini diturunkan belum ada tanggapan resmi dari pihak Lion Air Group sebagai perusahaan penyedia Batik Air.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis29 April 2025, 20:42 WIB

Bank Mandiri Buka Tahun 2025 dengan Kinerja Cemerlang dan Langkah Berkelanjutan

Bank Mandiri terus memperkuat komitmen untuk menjaga pertumbuhan bisnis yang sehat di sepanjang awal 2025.
Paparan Kinerja Bank Mandiri  Triwulan I 2025 di Jakarta, Selasa 29 April 2025.
 (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya29 April 2025, 11:35 WIB

Merry Riana Ajak Umat Keuskupan Agung Semarang Menjadikan Mimpi Sebagai Perjalanan dan Berkat

Dalam sesi talkshow, Merry membagikan cerita pengalaman hidupnya di Singapura, termasuk perjuangannya hingga berhasil meraih satu juta dolar pada usia 26 tahun.
Merry Riana mengisi talkshow inspiratif HUT ke-85 Keuskupan Agung Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya27 April 2025, 17:16 WIB

Bandara Jenderal Ahmad Yani Resmi Menjadi Bandara Internasional, Ini Kata Wali Kota Semarang

Agustina berharap status baru tersebut dapat mempercepat arus wisatawan mancanegara, memperluas ekspor produk lokal, serta memperkuat posisi Kota Semarang.
Bandara A Yani Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya26 April 2025, 21:38 WIB

Semarak Ogoh-Ogoh di Semarang: Saat Toleransi dan Budaya Menari Bersama

Ogoh-ogoh raksasa berwarna-warni melintas megah di hadapan masyarakat, diiringi dentuman musik baleganjur yang memecah udara.
Festival seni budaya lintas agama dan pawai ogoh-ogoh  di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya25 April 2025, 20:42 WIB

Sebanyak 2.324 PPPK dan 4 Dokter Ahli Dilantik Wali Kota Semarang

Wali Kota Semarang, Agustina, melantik 2.324 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan 4 pejabat fungsional dokter ahli utama.
Pelantikan PPPK dan ASN Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga24 April 2025, 21:23 WIB

Kejurnas Golf Junior Indonesia Sukses Digelar di Semarang, Ajang Cetak Pegolf Muda Berprestasi

Kejurnas Golf Junior Indonesia 2025 sukses digelar di Semarang Royale Golf (SRG) dengan memunculkan berbagai pemenang dari berbagai kategori dan 87 peserta.
Pemenang Kejurnas Golf Junior Indonesia 2025 yang digelar di Semarang Royale Golf (SRG).
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis23 April 2025, 08:31 WIB

Grand Opening Elia Bake House Semarang: Sajikan Bolu Kukus Premium Istimewa

Bolu kukus hadir dalam versi lebih premium melalui kreasi terbaru dari Elia Bake House milik Emmanuel Ivan Purwanto.
Bolu Kukus Premium Istimewa.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)